EDUWISATA DAN EKOWISATA DI REARING MANGGALA

Picture3Belajar sambil berdoa adalah kata-kata bijak yang sudah lama kita dengar, tapi belajar sambil bergembira adalah moto baru bagi mahasiswa Fakultas Peternakan Unwiku Purwokerto. Hal ini dibuktikan pada hari Rabu, 10 Juni 2015. Fakultas Peternakan Unwiku mengadakan acara terpadu studi lapangan di farm sapi perah di Menggala Cilongok dan dolan nyantai di Curug Cipendok Cilongok. Di farm sapi perah Menggala milik BBPTU-HPT Baturraden ini langsung disambut langsung oleh pimpinan farm Eko Budiarto, S.Pt yang merupakan alumni Fakultas Peternakan Unwiku tahun 2000. Mahasiswa selama 3 jam mendapatkan penjelasan secara gamblang mengenai manajemen pemeliharaan sapi perah di Menggala dengan berbagai persoalan yang ada.  Setelah mendapatkan pengetahuan praktis tentang sapi perah, selanjutnya mahasiswa berjalan kaki ke Curug Cipendok untuk melihat keindahan alam kebanggaan Jawa Tengah. Rasa capai tidak terasa dengan melihat Curug Cipendok yang mempesona apalagi makan siang dan minum hangat telah disediakan panitia.